Dengan banyaknya manfaat, hasil dari feedback, serta penelitian dan pembangunan yang terus berjalan dari Kawasaki Racing Team, Kawasaki meluncurkan The New Kawasaki Ninja ZX-10R, yang merupakan “The closest thing to a world Superbike Champion machine”. Dengan performa yang ditingkatkan dan di desain untuk meraih lap time lebih cepat di sirkuit, Ninja ZX-10R baru di posisikan untuk melanjutkan dominasi Kawasaki Ninja di dunia.
Untuk melengkapi dan menunjang potensial yang ada pada New Ninja ZX-10R ini, beragam perangkat elektronik ditanamkan, seperti S-KTRC (Sport-Kawasaki Traction Control), KLCM (Kawasaki Lauch Control Mode), Cornering Management Function, Power Mode,serta perangkat KIBS (Kawasaki Intelligent anti-lock Brake System).
Ulasan
Belum ada ulasan.